Untuk itu, mereka membuat burger berukuran diameter 3,05 meter dan berat 913,54 kg. Saking besarnya, burger tersebut sampai harus ditarik dengan mesin derek. Terlebih lagi, rekor sebelumnya hanya mencapai berat 399,62 kg atau lebih kecil 513,92 kg.
"Apa yang saya lihat hari ini adalah sebuah prestasi yang luar biasa dari kerja tim," Philip Robertson, seorang wakil dari Guinness World Records, seperti dilansir Duluth News Tribune.
Burger raksasa ini telah menghabiskan 27,22 kg daging, 22,68 kg selada, 22,68 kg irisan bawang, 18,14 kg acar dan 18,14 kg keju. Kemudian burger pun dipanggang selama tujuh jam dengan oven khusus. Setelah matang, burger itu disajikan gratis untuk para tamu.
Demikian artikel tentang Rekor Burger Terbesar di Dunia Dari Amerika ini dapat kami sampaikan, semoga artikel atau info tentang Rekor Burger Terbesar di Dunia Dari Amerika ini, dapat bermanfaat. Jangan lupa dibagikan juga ya! Terima kasih banyak atas kunjungan nya.