Ketika kekuatan magnetis dalam posisi puncak, Allison bahkan bisa berdansa di ruang tengahnya dengan benda-benda logam masih menempel di tubuhnya. Yang paling mengganggu, Allison mengaku tubuhnya bisa membunyikan alarm mobil, mengganggu sinyal televisi, dan memecahkan bola lampu.
Saat masih kecil, cerita Allison, orang tuanya berhenti membelikannya jam tangan. Sebab, kekuatan magnet tubuhnya mengacaukan mekanisme kerja jam. Jam itu dipastikan mati. Setiap manusia memiliki medan elektromagnetis halus di tubuhnya, meski sebagian besar dari kita tidak menyadarinya.
Allison mulai menyadari efek kekuatan magnet luar biasa dalam dirinya saat ia belajar di taman kanak-kanak. Ia mulai membuat buku harian dan menyadari kekuatan magnetnya makin kuat saat akhir siklus haid.
"Orang-orang tertawa saat aku menaruh benda logam di tubuhku dan tidak jatuh," kata Allison seperti dimuat laman Daily Mail. Namun, kadang-kadang kekuatannya sangat menyulitkan. "Aku punya pengalaman mengerikan saat belanja di supermarket. Saat antre mendekati mesin kasir, tiba-tiba mesin itu rusak."
"Lalu, seseorang di kasir berteriak dan menuduhku menggunakan voodoo, ilmu hitam, padanya." Allison menambahkan, dokter pernah berkata bahwa kekuatan magnetnya yang tak biasa bisa jadi diakibatkan tingkat stres yang tinggi. Ia disarankan untuk relaks.
Demikian artikel tentang Orang Berbadan Magnet Besi Dapat Menempel ini dapat kami sampaikan, semoga artikel atau info tentang Orang Berbadan Magnet Besi Dapat Menempel ini, dapat bermanfaat. Jangan lupa dibagikan juga ya! Terima kasih banyak atas kunjungan nya.