Diperkirakan lebah-lebah ini memakan limbah gula sisa produksi sebuah pabrik permen coklat dengan lapisan berwarna-warni. Pengelola pabrik menyatakan menyesal atas situasi ini dan berjanji situasi semacam ini tak terjadi lagi.
"Kami menemukan masalah yang sama seperti yang ditemukan para peternak lebah. Kami segera menghentikan produksi untuk sementara," kata juru bicara Agrivaldor, perusahaan pengelola pabrik biogas, Philipe Meinrad.
Perusahaan ini, yang menangani limbah dari perusahaan coklat Mars, mengatakan segera membersihkan wadah penampung limbahnya. Pabrik ini kemudian akan menyimpan seluruh limbahnya di sebuah kontainer hampa udara dan memproses limbah itu dengan benar.
Sementara itu, juru bicara Asosiasi Peternak Lebah Inggris, Gill Maclean, mengatakan bahwa sangat besar kemungkinan limbah gula berwarna itu mencemari madu. Wah sekarang bisa terjadi hal yang diluar kewajaran karena ulah kita sebagai manusia juga ya.
Demikian artikel tentang Madu Berwarna Bisa Biru Atau Hijau ini dapat kami sampaikan, semoga artikel atau info tentang Madu Berwarna Bisa Biru Atau Hijau ini, dapat bermanfaat. Jangan lupa dibagikan juga ya! Terima kasih banyak atas kunjungan nya.